Selasa, 20 Januari 2015

kata mutiara


"Saya sudah menggoblokkan diri sendiri terlebih dahulu sebelum menggoblokkan orang lain"

"Banyak orang bilang saya gila, hingga akhirnya mereka dapat melihat kesuksesan saya karena hasil kegilaan saya"

"Orang pintar kebanyakan ide dan akhirnnya tidak ada satu pun yang jadi kenyataan. Orang goblok cuma punya satu ide dan itu jadi kenyataan"

"Saya bisnis cari rugi, sehingga jika rugi saya tetap semangat dan jika untung maka bertambahlah syukur saya"

"Sekolah terbaik adalah sekolah jalanan, yaitu sekolah yang memberikan kebebasan kepada muridnya supaya kreatif"

"Orang goblok sulit dapat kerja akhirnya buka usaha sendiri.
Saat bisnisnya berkembang, orang goblok mempekerjakan orang pintar"

"Setiap bertemu dengan orang baru, saya selalu mengosongkan gelas saya terlebih dahulu"

"Orang pintar mikir ribuan mil, jadi terasa berat.
Saya nggak pernah mikir karena cuma melangkah saja. Ngapain mikir, kan Cuma selangkah"

"Orang goblok itu nggak banyak mikir, yang penting terus melangkah. Orang pintar kebanyakan mikir, akibatnya tidak pernah melangkah"

"Orang pintar maunya cepat berhasil, padahal semua orang tahu itu impossible! Orang goblok cuma punya satu harapan, yaitu hari ini bisa makan"


"Orang pintar belajar keras untuk melamar pekerjaan.
Orang goblok itu berjuang keras untuk sukses bisa bisa bayar pelamar kerja".


Bob Sadino

Sabtu, 22 Maret 2014

Kumpulan Nama Maskot dalam Piala Dunia

Kumpulan Nama Maskot dalam Piala Dunia

Piala Dunia 2014 2010 2006Maskot dari Piala Dunia 2014 berupaArmadillo, hewan yang terancam punah, dan saat ini hanya hidup di daerah timur laut Brasil. Jika armadillo diserang musuh, ia menggelinding menjadi bola. Nama untuk maskot ini dipilih melalui voting masyarakat Brasil, Ada 3 nama yang diajukan: Amijubi, Fuleco dan Zuzeco.
Piala Dunia 2010 di Afrika Selatan: Zakumi, macan tutul yang ditemukan di Afrika Selatan. Maskot itu berambut hijau dan memakai baju dengan kata-kata "Afrika Selatan 2010".
Piala Dunia 2006 di Jerman: Goleo & Pille. Goleo adalah singa jantan mengenakan kemeja sepak bola Jerman dengan angka 06. Ia sedang bermain sepakbola dengan Pille. Goleo adalah nama kombinasi, "Go" artinya tujuan dan "Leo", kata Latin untuk singa. Sedangkan Pille adalah istilah informal untuk "sepak bola".
Piala Dunia 2002 1998 1994 1990 1986
Piala Dunia 2002 di Korea Selatan & Jepang: Ato, Kaz en Nik (The Spheriks), artinya oranye, ungu dan biru dengan bentuk makhluk futuristik.
Piala Dunia 1998 di Prancis: Footix, ayam yang juga merupakan simbol nasional Perancis, dengan kata-kata "France 98" di dada.
Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat: Striker, seekor anjing yang merupakan hewan peliharaan umum di Amerika. Striker mengenakan baju sepakbola merah, putih dan biru dengan kata-kata "USA 94".
Piala Dunia 1990 di Italia: Ciao, pemain sepak bola dalam bentuk tongkat dengan warna tradisional Italia merah, hijau dan putih juga disebut "Tricolore Italia".
Piala Dunia 1986 di Meksiko: Pique, masakan khas Meksiko. Memiliki kumis dan mengenakan sombrero. Nama ini berasal dari kata "picante", yang berarti pedas.
Piala Dunia 1982 1948 1974 1970 1966
Piala Dunia 1982 di Spanyol: NARANJITO, sebuah jeruk yang merupakan buah khas Spanyol. Dia mengenakan jersey dari tim sepakbola nasional Spanyol .
Piala Dunia 1978 di Argentina: Gauchito, seorang anak bernama Gauchito. Dia mengenakan topi dengan teks "Argentina '78".
Piala Dunia 1974 di Jerman Barat: Tip en Tap, menggambarkan dua anak laki-laki dalam kit sepakbola Jerman dengan teks WM, singkatan dari Weltmeisterschaft, artinya "Piala Dunia" dan nomor 74.
Piala Dunia 1970 di Meksiko: Juanito, seorang anak berpakaian Meksiko bertuliskan "Mexico 70". "Juan" merupakan sebuah nama umum dalam bahasa Spanyol.
Nama maskot Piala Dunia 1966 di Inggris adalah Willie, seekor singa yang merupakan khas simbol Inggris. Pada jaket tertulis "Piala Dunia".

sumber:
http://namafb.com/likes/piala-dunia/

Jadwal Piala Dunia 2014 Brazil

Jadwal Piala Dunia 2014 Brazil

INILAH jadwal Piala Dunia 2014 Brasil – Fase Grup, 16 besar, 8 besar, perempat final, semi final dan final.
Jadwal pertandingan FIFA World Cup 2014 yang ke-20 diumumkan sebelumnya di Zurich pada 20 Oktober 2011. Terdapat 64 matches yang akan berlaga, tersebar pada 12 kota.
Sao Paulo menjadi tempat terhormat berlangsung laga pembukaan, Opening Match, pada tanggal 12 Juni 2014. Sedangkan Rio de Janeiro terpilih sebagai lokasi final penentu dari turnamen sepakbola paling bergengsi di dunia.
Siapakah yang akan menjadi jawara Piala Dunia 2014? Baca untuk prediksi pemenang di Brasil disini.
Sebanyak tiga puluh dua (32) tim nasional telah masuk kualifikasi antara lain
Tim yang masuk putaran final PD 2010, tapi gagal tahun ini adalah Korea Utara, Afrika Selatan, New Zealand, Paraguay, Denmark, Serbia, Slovakia, dan Slovenia.
Final drawing penentuan pot dan jadwal laga fase Grup akan digelar di Costa do Sauípe Resort, Mata de São João di Bahia pada tanggal 6 December 2013, sekira pukul 23:00 WIB.
Ketiga puluh dua timnas ini akan dibagi menjadi empat pot. Untuk pot 1 terdiri dari tuan rumah Brazil dan tujuh timnas terbaik menurut rangking FIFA bulan Oktober lalu. Tujuh negara itu termasuk Spanyol, Jerman, Argentina, Kolombia, Belgia, Uruguay dan Swiss. Sementara pot lainnya ditentukan berdasarkan geografi dan kriteria lainnya.
TABEL ISI
FASE GRUP
Jadwal penyisihan: Grup AGrup BGrup CGrup DGrup EGrup FGrup G dan Grup H.
TGLWIBGrupMATCH (Tempat)SKOR
13-Jun03:00ABrazil vs Kroasia (Sao Paulo)
13-Jun23:00AMeksiko vs Kamerun (Natal)
14-Jun02:00BSpanyol vs Belanda (Salvador)
14-Jun05:00BChile vs Australia (Cuiaba)
14-Jun23:00CKolumbia vs Yunani (Belo Horizonte)
15-Jun02:00DUruguay vs Kosta Rika (Fortaleza)
15-Jun05:00DInggris vs Italia (Manaus)
15-Jun08:00CPantai Gading vs Jepang (Recife)
15-Jun23:00ESwiss vs Ekuador (Brasilia)
16-Jun02:00EPerancis vs Honduras (Porto Alegre)
16-Jun05:00FArgentina vs Bosnia-Herzegovina (Rio De Janeiro)
16-Jun23:00GJerman vs Portugal (Salvador)
17-Jun02:00FIran vs Nigeria (Curitiba)
17-Jun05:00GGhana vs Amerika Serikat (Natal)
17-Jun23:00HBelgia vs Aljazair (Belo Horizonte)
18-Jun02:00ABrazil vs Meksiko (Fortaleza)
18-Jun05:00HRusia vs Republik Korea (Cuiaba)
18-Jun23:00BAustralia vs Belanda (Porto Alegre)
19-Jun02:00BSpanyol vs Chile (Rio De Janeiro)
19-Jun05:00AKamerun vs Kroasia (Manaus)
19-Jun23:00CKolumbia vs Pantai Gading (Brasilia)
20-Jun02:00DUruguay vs Inggris (Sao Paulo)
20-Jun05:00CJepang vs Yunani (Natal)
20-Jun23:00DItalia vs Kosta Rika (Recife)
21-Jun02:00ESwiss vs Perancis (Salvador)
21-Jun05:00EHonduras vs Ekuador (Curitiba)
21-Jun23:00FArgentina vs Iran (Belo Horizonte)
22-Jun02:00GJerman vs Ghana (Fortaleza)
22-Jun05:00FNigeria vs Bosnia-Herzegovina (Cuiaba)
22-Jun23:00HBelgia vs Rusia (Rio De Janeiro)
23-Jun02:00HRepublik Korea vs Aljazair (Porto Alegre)
23-Jun05:00GAmerika Serikat vs Portugal (Manaus)
23-Jun23:00BAustralia vs Spanyol (Curitiba)
23-Jun23:00BBelanda vs Chile (Sao Paulo)
24-Jun03:00AKamerun vs Brazil (Brasilia)
24-Jun03:00AKroasia vs Meksiko (Recife)
24-Jun23:00DItalia vs Uruguay (Natal)
24-Jun23:00DKosta Rika vs Inggris (Belo Horizonte)
25-Jun03:00CJepang vs Kolumbia (Cuiaba)
25-Jun03:00CYunani vs Pantai Gading (Fortaleza)
25-Jun23:00FNigeria vs Argentina (Porto Alegre)
25-Jun23:00FBosnia-Herzegovina vs Iran (Salvador)
26-Jun03:00EHonduras vs Swiss (Manaus)
26-Jun03:00EEkuador vs Perancis (Rio De Janeiro)
26-Jun23:00GAmerika Serikat vs Jerman (Recife)
26-Jun23:00GPortugal vs Ghana (Brasilia)
27-Jun03:00HRepublik Korea vs Belgia (Sao Paulo)
27-Jun03:00HAljazair vs Rusia (Curitiba)
FASE KNOCKOUT [Top]
Round of 16/Quarter-finals
TGLWIBMATCH (Tempat)SKOR
28 Juni 201423:001st Grup A vs 2nd Grup B — Belo Horizonte
29 Juni 201403:001st Grup C vs 2nd Grup D — Rio de Janeiro
29 Juni 201423:001st Grup B vs 2nd Grup A — Fortaleza
30 Juni 201403:001st Grup D vs 2nd Grup C — Recife
30 Juni 201423:001st Grup E vs 2nd Grup F — Brasília
01 Juli 201403:001st Grup G vs 2nd Grup H — Porto Alegre
01 Juli 201423:001st Grup F vs 2nd Grup E — Sao Paulo
02 Juli 201403:001st Grup H vs 2nd Grup G — Salvador
PEREMPAT FINAL [Top]
Jumat 4 Juli 2014, pukul 23:00 WIB di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro.
Sabtu 5 Juli 2014, pukul 03:00 WIB di Estadio Castelao, Fortaleza.
Sabtu 5 Juli 2014, pukul 23:00 WIB di Estadio Nacional, Brasilia.
Minggu 6 Juli 2014, pukul 03:00 WIB di Arena Fonte Nova, Salvador.
SEMIFINAL
Semi final: Rabu, 9 Juli 2014 03:00 WIB di Estadio Mineirao, Belo Horizonte.
Semi final: Kamis, 10 Juli 2014 03:00 WIB di Arena de Sao Paulo.
FINAL
Laga tempat ketiga: Ahad, 13 Juli 2014 03:00 WIB di Estadio Nacional, Brasília.
Laga Final: Senin, 14 Juli 2014 02:00 WIB di Estadio do Maracana, Rio de Janeiro.
TOPSKORER [Top]
Bagian ini akan diupdate kemudian jika telah dilangsungkan gelaran Piala Dunia Brasil.
Pada 2010 FIFA World Cup di Afrika Selatan, tercatat empat pemain yang mencetak gol terbanyak, yakni Thomas Müller (Jerman), Wesley Sneijder (Belanda), David Villa (Spanyol) dan Diego Forlán (Uruguay).
PENGHARGAAN
Awards yang diberikan FIFA untuk Piala Dunia 2014: 
Golden Ball: 
Golden Boot: 
Golden Glove: 
Best Young Player: 
FIFA Fair Play Trophy:
Pada Piala Dunia 2010: Golden Ball: Diego Forlan, Golden Boot: Thomas Müller, Golden Glove: Iker Casillas, Best Young Player: Thomas Müller dan FIFA Fair Play Trophy untukSpanyol.
Jadwal laga sepakbola 2014
Sumber: FIFA dan Wikipedia.
http://namafb.com/likes/piala-dunia/

Jumat, 15 Maret 2013

Cara Ampuh Agar Terhindar Dari Kesepian



Kata orang, kesepian itu bisa membunuh. Seseorang bisa saja memiliki banyak teman dan keluarga, tetapi jauh di dalam hatinya ia tetap merasa sendiri. Penyebabnya, karena merasa tidak dimengerti, tidak didengarkan, atau merasa berbeda dari orang lain. Semakin seseorang memikirkan kebahagiaan, rasa kesepian itu pun semakin mendera. Sampai akhirnya ia tak lagi sanggup menghadapi kesendiriannya, dan akhirnya mati.

Namun, Anda perlu membedakan makna kesepian dan kesendirian. Menurut Emily White dalam bukunya, Lonely, kesepian membuat seseorang merasa kacau, sedih, dan terkuras energinya. Meskipun merasa kesepian, toh seseorang bisa saja membutuhkan waktu untuk beraktivitas sendiri. Sedangkan kesendirian yang diinginkan justru membuat seseorang merasa damai, kreatif, dan menguatkan.

Bila Anda merasa kesepian karena jauh dari keluarga, menjalani long distance relationship dengan pasangan, menjadi orangtua tunggal, atau memang kehilangan teman-teman karena menikah atau bekerja di kota lain, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi kesepian.

             1.  Menyibukkan diri.

Salah satu cara termudah untuk mengurangi kesepian adalah dengan menyibukkan diri. Merawat orang lain, entah itu dengan mengasuh anak atau keponakan, memelihara binatang, atau mengajar, akan membuat Anda sibuk sehingga bisa meringankan rasa sepi. Anda juga bisa menawarkan diri sebagai relawan di lingkungan tempat ibadah, sekolah khusus, rumah singgah, yayasan, dan lain sebagainya. Jika Anda gemar menulis, kenapa tak mencoba membuat blog?

             2.  Terlibat dengan komunitas. 

Buat suatu tujuan, karena memiliki tujuan dan perasaan bahwa Anda terlibat dalam suatu komunitas tertentu akan membuat Anda tak sendiri. Cari tahu aktivitas yang akan melibatkan Anda ke dalam komunitas. Bacalah suratkabar dan majalah sesering mungkin, untuk mencari konser musik, pameran budaya, dan seminar-seminar yang menarik untuk dihadiri. Ada banyak cara untuk terlibat dengan komunitas tertentu, yang memungkinkan Anda mendapat teman-teman baru.

             3.  Bekerja lebih keras sehingga mudah tertidur.

Salah satu indikator paling umum dari rasa kesepian adalah gangguan dalam tidur. Anda butuh waktu lebih lama untuk tidur, berulang kali terbangun, dan merasa mengantuk sepanjang hari. Kurang tidur, dengan sebab apapun, bisa menurunkan mood, membuat Anda lebih mudah jatuh sakit, dan menghabiskan energi. Jadi, masalah ini perlu diatasi dengan segera.

                  4.    Kenali apa yang hilang dalam hidup Anda. 

Menurut pengalaman White, membuat banyak rencana dengan teman-temannya ternyata tidak mengurangi rasa kesepiannya. “Yang saya inginkan adalah kehadiran yang tenang dari orang lain," katanya. Ia mendambakan memiliki seseorang yang menemaninya beraktivitas di rumah. Semakin Anda memahami apa yang tidak Anda miliki, semakin besar jalan keluar yang bisa Anda temukan.

             5.  Buat komitmen untuk berinteraksi dengan orang lain.

Emosi yang negatif seperti kesepian, iri hati, dan rasa bersalah, memainkan peran penting dalam mendapatkan kehidupan yang bahagia. Emosi-emosi tersebut merupakan tanda yang penting bahwa sesuatu harus segera diubah. Sakitnya rasa sepi seharusnya mendesak Anda untuk segera berhubungan dengan orang lain. Sayangnya, kesepian itu sendiri bisa membuat kita merasa negatif, kritis, dan menghakimi. Jika Anda menyadari bahwa rasa kesepian itu memengaruhi Anda dengan cara seperti itu, ambillah langkah-langkah untuk memperbaikinya.


…Semoga Bermanfaat… !.Semoga Sukses.! .send komentar ya.


 http://fajarnoverdi.blogspot.com/2011/07/5-cara-ampuh-agar-terhindar-dari.html

Selasa, 02 Oktober 2012

Diet Sehat


Dengan langkah-langkah praktis berikut, Anda dapat menjalankan program diet Anda tanpa merasa tersiksa. Apa saja trik diet sehat yang tidak membuat Anda tersiksa?


Minum Air Putih

Minum air dapat mengurangi perasaan lapar, Anda dapat mencoba meminum segelas air putih sebelum tergoda keinginan untuk mengemil. Rasa lapar dapat berkurang dengan konsumsi air putih, hasilnya porsi makan pun berkurang. Selain itu, air putih dapat melarutkan lemak yang ada dalam tubuh sehingga mengkonsumsinya sangat baik untuk kesehatan.

Pajang Makanan Sehat Anda

Meletakkan makanan sehat seperti buah atau sayuran di tempat yang mudah terlihat akan memudahkan Anda untuk menjangkaunya. Misalnya dengan meletakkannya di bagian tengah kulkas, sebaliknya posisi keju, biscuit, minuman soda atau makanan lain yang kaya kalori dapat diletakkan di tempat yang kurang terlihat.

Tambah Makanan Sehat dalam Piring

Coba tambahkan sayuran pada piring Anda. Boleh saja sesekali menikmati makanan di restoran favorit Anda, tetapi jangan lupa pesan seporsi salad sebagai pelengkap. Sayuran kaya akan serat yang mampu membuat Anda tetap merasa kenyang sehingga perut tidak menagih untuk terus diisi.

Nikmati Makanan

Mereka yang suka makan cepat cenderung lebih cepat gemuk. Hal ini disebabkan karena jika manusia makan secara perlahan dan menikmati makanannya, maka akan memberikan cukup banyak waktu agar tubuh dapat memberi sinyal kenyang pada otak sehingga porsi makanan yang dimakan lebih sedikit. Hindari juga makan sambil mengobrol atau menonton televisi. Kebiasaan seperti ini akan membuat Anda makan dalam porsi lebih banyak.

Buat Catatan Makanan

Mencatat makanan apa saja yang telah Anda santap dapat membantu Anda lebih berhati-hati untuk setiap makanan yang akan disantap lagi. Ini juga akan membantu agar tidak "kecolongan" dengan makanan yang tinggi kalori yang masuk dalam tubuh.
Catatan hendaknya dibuat secara akurat dan lengkap. Catat semua yang Anda santap termasuk dalam porsi yang kecil seperti 2 keping biskuit juga semua topping dari makanan yang disantap. Misalnya, saat makan roti, catat topping apa yang dipakai. Catat juga seberapa banyak porsi yang Anda makan. Dengan adanya catatan, dapat dianalisa apa yang kira-kira telah membuat berat badan Anda bertambah.
Yang harus diingat dalam melakukan diet adalah perlunya bersikap realistis. Jangan berharap untuk turun terlalu banyak dalam jangka waktu singkat. Dengan pikiran yang tenang dan menerapkan trik praktis ini dapat membuat Anda tidak takut saat akan melakukan program diet.

Ref: 
Roney Andrey

Buat Lencana Anda